Jogetnya Jadi Meme, Ini Cerita Pembawa Peti Mati Asal Ghana yang Viral - Berita Indonesia Terkini

Breaking

Slot Deposit Dana

Slot Deposit Dana
Crot4d

Kamis, 16 April 2020

Jogetnya Jadi Meme, Ini Cerita Pembawa Peti Mati Asal Ghana yang Viral

Jakarta - Video mereka biasanya muncul atau digabungkan dengan adegan suatu kejadian atau ulah netizen yang bisa berujung pada kematian. Bahkan yang terbaru, meme jogetnya muncul jadi filter Instagram Story.
Dalam video itu, tampak ada sekitar 7 orang pria berjas lengkap dengan topi dan kacamata hitam. Mereka lalu mengangkat dan membawa peti mati sambil menari dengan gerakan yang kompak. Meski kematian lekat dengan kesedihan, mereka berjoget dengan irama gembira.

Para pembawa peti mati yang joget itu berasal dari Ghana dan mereka kerap disebut sebagai 'Ghana Dancing Pallbearers'. Tarian mereka sebenarnya bukan tradisi melainkan suatu inovasi yang dibuat pria bernama Benjamin Aidoo.

Aidoo pernah diwawancara oleh BBC pada 2017 lalu. Dia mengatakan ada kalanya keluarga orang yang meninggal ingin pemakaman yang 'berbeda'.

Aidoo lalu berkreasi dan membuat koreografi bagi para pembawa peti jenazah. Ternyata hal ini disambut baik oleh keluarga yang berduka.

"Aku memutuskan untuk menambah koreografi supaya ketika pihak keluarga datang kepada kami, kami tinggal bertanya: 'Anda mau lebih serius atau yang berbentuk penampilan'?" kata Aidoo.

"Atau Anda mau ada koreografinya? Apapun yang mereka minta, kami akan lakukan," tambahnya.

Salah satu pihak keluarga yang menyewa jasa Ghana Dancing Pallbearers, Elizabeth Annan, mengaku ingin memberikan persembahan terbaik saat pemakaman sang ibu.

"Orang-orang ini, ketika mereka membawa orang terkasih kalian ke tempat peristirahatan terakhir, mereka juga menari jadi aku memilih untuk memberikan tarian untuk perjalanan ibuku ke Sang Pencipta," ungkap Elizabeth.

Inovasi Aidoo ini memberikan pekerjaan baru bagi 100 anak muda di Ghana. Ini merupakan caranya untuk mengurangi pengangguran.